Header Ads

test

Benarkah Deep Web Berbahaya ?

Apakah kalian pernah mendengar bahwa Deep Web itu sangat berbahaya?. Silahkan kalian searching di Google dengan keyword “Deep Web Bahaya”, pasti nanti akan banyak sekali artikel yang menyebutkan bahwa Deep Web adalah tempat ‘terlarang’. Yup, Terlarang karena sebagian besar dari mereka akan melarang siapapun yang ingin memasuki Deep Web dengan alasan keamanan. Apakah informasi tersebut benar? Mari kita bahas!
Sebelum kita membahas apakah informasi tsb benar atau tidak. Alangkah baiknya kita memahami dulu apa itu Deep Web.

Pengertian Deep Web



Menurut Wikipedia. Deep Web (juga dikenal dengan nama DeepnetDarknetInvisible WebUndernet atau Hidden Web). Deep Web merupakan bagian dari World Wide Web tetapi tidak termasuk ke dalam internet yang dapat dicari dengan mudah, yaitu dengan menggunakan mesin pencari web yang menggunakan indeks mesin pencari web. Deep Web berbeda dengan Dark Internet, dimana komputer tidak dapat lagi dijangkau melalui Internet, atau dengan Darknet yang merupakan jaringan untuk menukarkan data, yang dapat digolongkan sebagai bagian kecil dari Deep Web.
Well. Kesimpulannya adalah Deep Web adalah bagian dari World Wide Web yang tidak ter-Index mesin pencarian seperti Google, Yahoo, dan Bing. Hmm.. Nothing Special?
Situs lokal Intranet juga termasuk dalam jaringan Deep Web, contohnya server kampus, kantor dan aplikasi online yang hanya bisa diakses oleh orang kantoran. Aplikasi private message juga termasuk, karena semua chattingan kita nggak bisa ke Indeks di mesin pencari.
Apa yang berbahaya di Deep Web? Tidak ada!

Apa itu Dark Net?

Darknet (atau dark web) adalah Jaringan overlay (lapisan) yang hanya dapat diakses dengan perangkat lunak tertentu, konfigurasi, atau otorisasi, sering kali menggunakan protokol dan Port komunikasi non-standar. Dua tipe darknet tipikal adalah jaringan friend-to-friend (biasanya digunakan untuk berbagi file dengan koneksi peer-to-peer) dan jaringan privasi seperti Tor.

Apa yang ada di dalam Dark Net?

Darknets secara umum dapat digunakan karena berbagai alasan, seperti:
  • Kejahatan komputer (cracking, file corruption, dll.)
  • Melindungi para pembangkang dari pembalasan politik
  • Berbagi file (warez, file pribadi, pornografi, file rahasia, perangkat lunak ilegal atau palsu, dll.)
  • Untuk lebih melindungi hak privasi warga dari pengawasan massa dan target
  • Penjualan barang terlarang di pasar gelap
  • Whistleblowing dan kebocoran berita
  • Beli atau jual barang ilegal atau jasa ilegal
  • Melatih hak asasi manusia seperti hak untuk berbicara atau kontrak bebas dari gangguan komersial atau negara.
  • Menolak untuk menyetujui pengawasan pada jaringan komunikasi di mana tidak ada hak untuk secara resmi diakui atau dihormati antara Penyedia Layanan Internet dan pengguna akhir.

Apa Perbedaan Dark Web dengan Deep Web?

Dark Web dibangun di sekitar gagasan untuk melindungi privasi dan kadang-kadang dieksploitasi oleh para penjahat untuk berdagang secara ilegal.
Sedangkan
Deep Web hanyalah konten yang tidak dapat diakses oleh mesin pencari, membuatnya sedikit lebih sulit untuk diungkap.

Jadi, Apakah Deep Web Berbahaya?

Jawabannya Tidak.

Berarti Dark Net yang Berbahaya?

Sebenarnya, Dark Net itu tidak berbahaya tapi kebanyakan penduduknya yang berbahaya. Berbahaya kalau kalian tidak tahu apa yang kalian lakukan ( menjelajahi dark net ). Jika kalian sudah tahu apa yang kalian lakukan. Maka Dark Web tidak berbahaya (bagi kalian yang sudah mengerti)

Tips agar kita dapat menjelajahi dark net dengan aman:

  • Menggunakan VPN
  • Jangan pernah memasukan identitas kalian seperti Nama, Alamat, E-mail, dan sebagainya. Lebih baik menggunakan identitas palsu
  • Mematikan JavaScript di Tor Browser.( Pada umumnya tor sudah otomatis mematikan Javascript di browser-nya)
  • Jangan men-Download apapun yang ada di Dark Web. Termasuk Gambar, Video, Aplikasi, dan apapun itu.
  • Jangan pernah ber-transaksi apapun di Dark Web.
  • Jangan meng-fullscreen kan Tor Browser (tor menyarankan menggunakan ukuran semula)

Beberapa Mitos Mengenai Dark Net / Dark Web:

  • Deep Web Bisa Memberimu Virus yang Tak Bisa Disembuhkan
Tidak ada virus yang tidak bisa disembuhkan :)
  • Kamu bakalan dicari dan ditangkap FBI, atau Pembunuh Bayaran
Selagi kamu tidak melakukan hal yang illegal, kamu tidak akan di tangkap.
Pembunuh bayaran menculik kita? Logikanya seperti ini, Pembunuh bayaran tidak akan menculik orang kecuali jika mereka di bayar untuk membunuh target.
  • Menjelajahi Deep Web adalah hal yang illegal.
Tidak! sama sekali tidak illegal

Kesimpulan

Dark web berbahaya jika kita tidak tahu apa yang kita lakukan.
Referensi:
https://en.wikipedia.org/wiki/Darknet
https://www.pandasecurity.com/mediacenter/news/deep-web-myths-truths-need-know/
https://blog.pucc.or.id/apa-itu-deep-web-dan-bagaiamana-cara-masuk-kedalam-deep-web-atau-dark-web/
https://www.quora.com/Why-is-the-deep-web-dangerous
https://www.famous.id/video/discover/5-dampak-mengerikan-ketika-kamu-nekat-mengakses-deep-web-170516f.html
https://www.aw-cyber.net/2017/12/mitos-tentang-deep-web-yang-berbahaya.html
 https://medium.com/nullsec-id/apakah-deep-web-berbahaya-8d02c18c42fa

No comments